Aussie Menukik Tajam Terhadap Dollar AS

Newstrader Economic News 0 Comments

Share this Post

aussie 5

Aussie melemah untuk dua hari berturut-turut setelah di sesi perdagangan sebelumnya sempat menguat dan mencapai level tertinggi sejak 19 Juni 2013 yang lalu.

Di satu sisi, The Fed memutuskan untuk menantikan keputusan mengenai pengurangan program pembelian obligasinya sebesar 85 miliar dollar AS per bulan. Tentu saja, keputusan itu membuat dollar AS berada pada posisi melemah walaupun kondisi aussie juga berada pada sentiment negatif.

Bank Sentral Australia (RBA) menyatakan bahwa lembaga tersebut merasa tenang dengan kondisi aussie yang lesu.

Pada perdagangan hari ini, Aussie terpantau berada pada level 0.9448 dollar AS. Kurs mata uang Australia ini mengalami penurunan drastis dibandingkan dengan posisi sebelumnya yang berada pada level 0.9473 dollar AS.

Leave a Reply

Your email address will not be published.